Rumah adalah tempat berlindung, rumah memberikan perlindungan, kenyamanan, dan juga keamanan. Rumah harus dirawat dan diperlakukan sebagai sesuatu yang sangat berharga. Selain mendapatkan kesenangan dan pesona dari setiap ruang yang didekorasi atau dihias, banyak sekali manfaat desain interior. Dan saat Anda bisa mengubah setiap ruangan menjadi sesuatu yang dapat menampilkan karakter dan kepribadian, ini menjadi hal yang sangat luar biasa, bukan!
Sebelum membangun sebuah rumah, sangat perlu dalam perencanaan perbaikan rumah dan tentu saja dengan langkah yang tepat dan cermat. Seperti yang terlihat pada pengerjaan proyek untuk perbaikan rumah. Pemilik rumah tak perlu menghabiskan banyak uang untuk membeli perabotan, cat tembok, ataupun aksesoris lain. Karena yang dibutuhkan adalah sesuatu yang unik dan mampu memperkuat kesan menarik sebuah rumah.
Telah menjadi stigma di masyarakat bahwa rumah yang mewah adalah rumah besar dengan pagar tinggi, taman yang luas, atau lantai marmer. Rumah kecil sederhana selalu dikonotasikan dengan rumah hunian seadanya, sangat jauh dari kata elegan, mewah, dan apapun itu yang menggambarkan keindahan. Rumah yang besar tidak selalu tampak mewah dan rumah kecil sederhana bukan berarti rumah yang biasa saja. Baik rumah besar maupun rumah kecil sederhana, jika penataan dekorasinya tepat akan terlihat elegan dan menyenangkan.
Setelah meninggali rumah setelah beberapa tahun, mungkin kamu dan keluarga mulai merasa bosan dan menginginkan perubahan pada rumah. Mungkin inilah saatnya bagi kamu dan keluarga untuk meredekorasi atau mempercantik rumah kamu dan keluarga agar lebih nyaman dan menarik untuk ditinggali.
Kamu dan keluarga bisa mencari inspirasi desain tempat tinggal kamu dari berbagai sumber seperti internet, majalah dan acara televisi. Banyak ide unik dan lucu yang dibahas oleh ahli dan pemilik properti untuk menunjukkan bagaimana tampilan, manfaat, serta budget yang dibutuhkan untuk memperbagus rumah kamu dan keluarga.
Kamu mungkin menemukan beberapa contoh desain yang membutuhkan biaya yang cukup besar untuk diterapkan, perubahan yang bersifat major seperti mengubah desain lantai atau langit-langit bisa mengeluarkan biaya, waktu dan tenaga yang tidak sedikit. Kamu dan kelurga tidak perlu melakukan hal yang sama untuk mempercantik rumah.
Yuk langsung aja simak tips mepercantik rumah :

- Hiasi dengan tanaman
Menanam tanaman bisa jadi sebuah usaha yang merepotkan yang bergantung pada cahaya matahari, persentase tanah liat, dan faktor lainnya. Jadi, daripada Anda mendesain halaman rumah dengan tanaman eksotis berharga mahal, lebih baik menggantinya dengan tanaman lokal. Penggunaan tanaman lokal memiliki daya tahan yang lebih baik dan lebih besar kemungkinan tumbuhnya karena telah sesuai dengan suhu dan lingkungan. Kamu bisa mencoba menanam tanaman hias teh-tehan yang mudah tumbuh di wilayah Indonesia. Selain itu kamu juga bisa menanam berbagai jenis bunga.

- Utamakan kualitas daripada kuantitas
Selain menambah aksesoris baru, Anda bisa juga memperbarui aksesoris yang lama. Misalnya kursi sudah terlalu tua dan sudah waktunya diperbarui bagian sofanya, atau ada bagian yang perlu dicat ulang. Anda bisa lebih berhemat dalam mendekor rumah kala Anda memilih untuk memperbaiki aksesoris yang ada ketimbang menambah aksesoris baru. Usahakan untuk mengutamakan kualitas daripada kuantitas. Percuma ada banyak aksesoris jika tak terawat dan dekor jadi tak beraturan. Sebaiknya sedikit namun bisa memperindah suasana ruangan namun berkualitas tinggi sehingga bisa lebih tahan lama digunakan.

- Mengubah cat dinding pada rumah
Dekorasi rumah dengan cara mengaplikasikan warna dinding yang cerah dapat memberikan aksen ruangan yang lebih besar dan homey. Warna-warna yang tepat untuk menghiasi dinding rumah mungil adalah putih, krem, cokelat muda, atau warna pastel. Pemilihan warna in dapat mencerminkan kepribadian pemilik rumah loh.
Terima kasih dan semoga bermanfaat yaa.
#tipsmemperindahrumah, #caramempercantikrumah, #caramempercantikrumahkecil, #caramempercantikdindingrumah, #caramempercantikhalamanrumah, #caramempercantikrumahminimalis, #caramempercantikruanganrumahminimalis, #caramempercantikruanganrumah, #caramempercantiktamanrumah, #caramempercantikterasrumah